Search In My Blog

MIE RENDANG

Resep Masakan Indonesia Mie Goreng Rendang Asli

 
Rendang memang salah satu masakan Indonesia yang paling nikmat. Berikut Resep Mie Goreng Rendang Asli yang tak kalah nikmat. Mie sendiri kita pilih Mie Bendo, yaitu mie yang dibuat dari tepung singkong yang sudah dipasarkan di daerah Bantul. Sungguh perpaduan masakan Jawa dan Padang yang menggugah selera.

Bahan dan Langkah Memasak Mie Goreng Rendang Asli

Bahan mie:
- 50 gr mi bendo kering, diseduh dengan air panas, tiriskan
- 1 potong daging rendang (lebih kurang 100 gr dari resep rendang), dipotong kecil
- 2 sdm bumbu rendang dari daging rendang yang dimasak
- 1 sdm minyak untuk menumis

Bahan rendang daging:
- 1 kg daging sapi, dipotong jadi 20 potong
- 1½ ltr santan dari 2 bh kelapa
- 1 lbr daun kunyit, disobek-sobek, disimpul
- 1 btg sereh, dimemarkan
- 5 lbr daun jeruk
- 2 bh asam kandis/gelugur

Bumbu dihaluskan:
-10 sdm irisan cabai merah
- 50 sdm irisan bawang putih
- 50 sdm irisan bawang merah
- ½ sdm irisan kunyit
- ½ sdm irisan jahe
- 3 sdm irisan laos
- 1 sdt garam

Langkah memasak Mie Goreng Rendang Asli:
- Pertama, buat endang daging: masak santan dengan bumbu yang sudah dihaluskan, dan bumbu lainnya, sampai 

kental dan berminyak.
- Kemudian, masukkan daging, masak sampai daging empuk sambil terus diaduk hingga bumbu mengering dan 

berwarna coklat, angkat.
- Untuk mie bendo, masukkan mi bendo yang sudah diseduh, tumis dengan minyak bumbu rendang di wajan, aduk 

rata.
- Rasakan bumbunya, bisa ditambahkan garam jika kurang asin, angkat.
- Hidangkan dengan potongan daging rendang dan sayuran segar.

Mie Goreng Rendang Asli siap disajikan.

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...